Dalam rangka pemulihan pembelajaran tahun 2022 s.d. 2024, Kemendikbudristek mengeluarkan kebijakan bahwa sekolah yang belum siap untuk menggunakan Kurikulum Merdeka masih dapat menggunakan Kurikulum 2013 sebagai dasar pengelolaan pembelajaran. (Sumber: https://kurikulum.gtk.kemdikbud.go.id)
Begitu juga Kurikulum Darurat yang merupakan modifikasi dari Kurikulum 2013 masih dapat digunakan oleh satuan pendidikan tersebut. Artinya sekolah diberi kebebasan untuk menggunakan kurikulum 2013, Kurikulum Darurat ataupun Kurikulum Merdeka
Selain itu pemerintah juga telah menyiapkan bahan ajar Kurikulum Merdeka SMK untuk semua jurusan yang bisa didapatkan di website milik kurikulum kemdikbud. Pada blog ini hanya contoh ATP Kecantikan dan Spa yang dapat dijadikan referensi oleh guru yang sekolahnya akan melaksanakan Kurikulum Merdeka
Perangkat ajar Kurikulum Merdeka yang disediakan pemerintah antara lain Buku teks dan buku non-teks, contoh-contoh modul ajar, alur tujuan pembelajaran (ATP), contoh projek penguatan profil pelajar Pancasila, contoh kurikulum operasional satuan pendidikan
Berikut contoh Alur Tujuan Pembelajaran Dasar-dasar Kecantikan dan Spa
ALUR DAN TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP)
Mapel : DASAR-DASAR KECANTIKAN DAN SPA
Jumlah Jam : 432 JP
Fase : E
KARAKTERISTIK MAPEL
Mata pelajaran Dasar-Dasar Kecantikan dan Spa memuat materi dasar yang dibutuhkan pada program keahlian Kecantikan dan Spa. Selain itu peserta didik diberikan pemahaman tentang proses bisnis, perkembangan penerapan teknologi dan isu-isu global, entrepreneur profile, job profile, peluang usaha dan pekerjaan/profesi.
CAPAIAN PEMBELAJARAN
Pada akhir fase E (kelas X SMK), peserta didik akan mendapatkan gambaran mengenai program keahlian sehingga mampu menumbuhkan vision dan passion untuk merencanakan dan melaksanakan aktivitas belajar.
SEMESTER 1
TAHAP 1
Tahap 1.1
- Memahami pengertian spa dan salon kecantikan
- Menganalisis wawasan profil dan karakteristik pada industri Kecantikan dan Spa seperti salon, klinik kecantikan, rumah spa
- Memahami tipe tipe salon yang ada di Indonesia
- Memahami tentang industry spa
- Menentukan kategori pelayanan spa menurut tujuan perawatan
- Memahami fungsi industry kecantikan spa
- Mengemukakan fungsi salon kecantikan
- Mengemukakan fungsi dan manfaat industry spa.
- Mendiskripsikann jenis profesi bidang kecantikan
- Memahami Usaha Industri Kecantikan dan SPA
- Memahami peluang pasar dan peluang usaha industri Spa dan kecantikan
- Memahami Personal Branding dalam membangunn Pasion dan banggaan Terhadap bidang Kecantikan dan SPA
- Melakukan pembelajaran pada program keahlian kecantikan dan Spa
Tahap 1.2
- Mendiskripsikann jenis profesi bidang kecantikan
- Memahami Usaha Industri Kecantikan dan SPA
- Memahami peluang pasar dan peluang usaha industri Spa dan kecantikan
- Memahami profesi wirausaha kecantikan Influencer, Beauty Blogger, dan Makeup Freelancer
Tahap 1.3
- Memahami pengetahuan grooming
- Memahami pengetahuan pelayanan prima
- Memahami konsep komunikasi dalam lingkup kerja
- Melaksanakan komunikasi ditempat kerja dengan jujur
- Melaksanakan komunikasi dengan pelanggan
Tahap 1.4
- Susunan dan fungsi kulit
- Struktur dan siklus rambut
- Kondisi, penyakit serta kelainan pada kulit
- Kondisi,penyakit serta kelainan pada rambut
- Sel, jaringan, fungsi dan sistem organ tubuh manusia
TAHAP 2
Tahap 2.1
Tahap 2.3
Tahap 2.4
Tahap 2.5
SEMESTER 2
TAHAP 3
Tahap 3.1
Tahap 3.2
Tahap 3.3
Tahap 2.1
- Memahami ruang lingkup sanitasi dan hygiene
- Alat pembersih dan saniter sesuai fungsinya
- Persiapan kerja dan pemeliharaan alat sesuai prosedur
- Kesehatan dan keselamatan kerja
- Penanggulangan limbah kecantikan sesuai dengan jenisnya
Tahap 2.3
- Mendiskripsikan sejarah perkembangan tata rias pada zaman mesir kuno,zaman yunani dan romawi kuno,abad pertengan janam renaisans,zaman ratu elizabet,dan jaman modern
- Memahami perbedaan antara rias wajah jaman dulu dengan jaman modern
Tahap 2.4
- Mendiskripsikan rias wajah sehari-hari
- Menjelaskan pengertian , manfaat ,tujuan rias wajah sehari-hari bermasalah
- Menjelaskan tujuan dan manfaat melakukan analisa kulit wajah dalam merias wajah dsehari-hari
- Memahami dan mampu melakukan penataan area kerja , persiapan pribadi, persiapan bahan ,persiapan alat dan persiapan kosmetik dalam melakukan rias wajah sehari-hari
- Menjelaskan kontra indikasi rias wajah sehari-hari
- Melakukan rias wajah sehari-hari
Tahap 2.5
- Peserta didik dapat menjelaskan pengertian, manfaat, tujuan mencuci rambut
- Peserta didik dapat menjelaskan tujuan dan manfaat mencuci rambut
- Peserta didik dapat memahami dan mampu melakukan penataan area kerja , persiapan pribadi, persiapan bahan , alat dan persiapan kosmetik dalam melakukan kegiatan mencuci rambut
- Peserta didik dapat menjelaskan kontra mencuci rambut
- Peserta didik dapat melakukan analisa rambut dan kulit kepala
- Peserta didik dapat melakukan kegiatan mencuci rambut
SEMESTER 2
TAHAP 3
Tahap 3.1
- Memahami perkembangan alat pengertingan rambut
- Memahami gambar peralatan untuk kecantikan rambut modern
- Memahami fungsi dan cara penggunaan alat alat kecantikan rambut berdasarkan gambar yang diberikan
- Memahami Sejarah perkembangan alat pengertingan rambut
- Memahami berbagai macam dan fungsi alat teknologi rambut
- Memahami fungsi dan arah penggunaan alat alat kecantikan rambut berdasarkan gambar yang diberikan
- Memahami fungsi berbagai macam alat teknologi rambut
Tahap 3.2
- Peserta didik memahami dan mampu menjelaskan pengertian , tujuan , manfaat , merawat kulit kepala dan rambut
- Peserta didik dapat menentukan jenis perawatan rambut , hair mask, hair spa dan cream bath.
- Peserta didik dapat memahami tujuan, manfaat dan cara melakukan analisa rambut secara baik dan benar.
- Peserta didik dapat melakukan kegiatan perwatan kulit kepala dan rambut sesuai kondisi kulit kepala dan rambut
- Peserta didik memahami dan mampu menjelaskan pengertian , tujuan , manfaat pengeringan dan penataan rambut
- Peserta didik dapat menentukan jenis penataan rambut
- Peserta didik dapat menyiapkan area kerja , alat , bahan dan kosmetik pengeringan dan penataan rambut.
- Peserta didik dapat melakukan kegiatan perawatan kulit kepala dan rambut sesuai kondisi kulit kepala dan rambut
Tahap 3.3
- Mendiskripsikan menicure pedicure
- Menjelaskan pengertian, manfaat, tujuan merawat tangan dan kaki serta mewarnai kuku.
- Menjelaskan tujuan dan manfaat melakukan analisa tangan, kaki dan kuku
- Memahami dan mampu melakukan penataan area kerja, persiapan pribadi, persiapan bahan, persiapan alat dan persiapan kosmetik dalam melakukan perawatan tangan kaki dan kuku sehari-hari
TAHAP 4
Tahap 4.1
Tahap 4.2
Tahap 4.3
Tahap 4.4
Dalam menyusun alur tujuan pembelajaran (ATP) dasar-dasar Kecantikan dan Spa diatas yang di perhatikan adalah Elemen, Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP), dan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP).
Contoh lengkap Alur dan Tujuan Pembelajaran (ATP) Dasar-dasar Kecantikan dan Spa bisa di unduh di SINI
Tahap 4.1
- Mengidentifikasi jenis jenis kulit wajah menjelaskan pengertian, manfaat, tujuan perawatan kulit wajah tidak bermasalah menjelaskan tujuan dan manfaat melakukan analisa kulit wajah menjelaskan kontra indikasi perawatan kulit wajah tidak bermasalah
- Menganalisis persiapan pengolahan yang meliputi penataan area kerja , persiapan pribadi, persiapan bahan , alat dan persiapan kosmetik dalam melakukan perawatan kulit wajah tidak bermasalah
- Mengimplementasikan perawatan kulit wajah tidak bermasalah
Tahap 4.2
- Memahami Alat –alat teknologi yang digunakan dalam perawatan kecantikan kulit (skin care, body massage)
Tahap 4.3
- Memahami sejarah Spa
- Mendeskripsikan perkembangan Spa
- Mengidentifikasi karakteristik Spa
- Mengidentifikasi jenis-jenis Spa
Tahap 4.4
- Memahami macam-macam gerakan massage dasar
- Menerapkan gerakan massage dasar
- Memahami Perkembangan Teknologi Kecantikan Kulit dan Spa
Dalam menyusun alur tujuan pembelajaran (ATP) dasar-dasar Kecantikan dan Spa diatas yang di perhatikan adalah Elemen, Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP), dan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP).
Contoh lengkap Alur dan Tujuan Pembelajaran (ATP) Dasar-dasar Kecantikan dan Spa bisa di unduh di SINI
1 comment
After study many of the blogs on the website now, and i genuinely as if your strategy for blogging. I bookmarked it to my bookmark site list and you will be checking back soon. Pls take a look at my internet site as well and tell me if you agree.medical pedicure